Jumat, 07 Agustus 2015

Pelatihan Internet Sehat dan Genius


7 Agustus 2015




Apa itu Pelatihan Internet Sehat?

Pelatihan Internet Sehat merupakan pelatihan penggunaan internet kepada hal-hal yang berguna, kreatif, produktif, dan mendidik, melalui media Email, Gmail, Blog dan Youtube. Sasaran pelatihan ini adalah anak-anak di LBB Genius Desa Keboan Anom, anak-anak pada dasarnya sudah tidak asing lagi dengan media Email, Gmail, Blog, dan Youtube, bahkan mereka mampu membuatnya, namun kurang memanfaatkannya. Potensi yang mendukung pelatihan ini adalah setiap siswa sudah memiliki smartphone yang selalu terkoneksi dengan jaringan internet, diumur mereka yang masih di bawa umur 13-14 Tahun. Diusia yang sangat rawan ini kami divisi pendidikan memberikan pelatihan internet sehat untuk meluruskan, dan mengalihkan penggunaan internet kearah yang lebih produktif, dan mendidik, yang melatih kreatifitasnya. Agar mereka dapat menjadikan Internet sebagai lahan Berkarya, menebarkan hal-hal positif dan berilmu, bukan untuk menjawab hal-hal negatif yang belum seharusnya mereka ketahui. Pelatihan ini ingin mengajak anak-anak agar sibuk dengan berkarya, produktif dan mendidik dengan Internet. Dengan internet mereka bisa berkarya, berbagi ilmu dan pengalaman, dan berprestasi. Kegiatan ini seperti pendampingan dan pelatihan agar anak-anak bijak menggunakan internet. #InternetSehatdanGenius


 --------------------------  Blog Pertama Mereka dan Tulisan Pertama Mereka!  -------------------------



-------------------------------------------------------  Photo  ------------------------------------------------------












Tidak ada komentar:

Posting Komentar